Jumat, 31 Juli 2009

XL Lolos Kualifikasi Jual BlackBerry Gemini
Operator pertama yang mendapatkan kualifikasi adalah T-Mobile, asal Amerika Serikat.


Research In Motion segera menghadirkan perangkat BlackBerry terbarunya yakni Gemini di pasaran. Peredaran produk tersebut di Indonesia juga sedang menunggu sertifikat dari pemerintah. Adapun Excelcomindo Pratama, distributor produk BlackBerry di tanah air juga sudah siap.

“Dari hasil uji coba terhadap BlackBerry Gemini di jaringan XL beberapa waktu lalu, XL ditetapkan oleh RIM sebagai operator kedua di dunia yang dinyatakan lolos kualifikasi jaringan dan mendapatkan perizinan untuk memasarkan blackberry gemini,” kata Budi Harjono, General Manager Postpaid and BlackBerry XL saat dihubungi VIVAnews, usai peluncuran promo XL Ramadhan Rame, 31 Juli 2009. “Adapun operator pertama yang mendapatkan kualifikasi serupa adalah T-Mobile, asal Amerika Serikat,” ucapnya.

Untuk mendapatkan kualifikasi tersebut, XL menyampaikan hasil uji perangkat BlackBerry Gemini di jaringan mereka dalam kurun waktu tertentu. Kemudian, hasil uji tersebut disampaikan ke RIM untuk selanjutkan ditentukan konfigurasi yang terbaik untuk BlackBerry Gemini di jaringan XL.

“Reaksi dari RIM, network XL telah siap mendukung BlackBerry Gemini. Kita tinggal menunggu penerbitan sertifikat BlackBerry Gemini di Indonesia oleh pemerintah,” kata Budi.

Budi menuturkan, kualifikasi oleh RIM tersebut lebih ke persoalan teknis seputar compliance. “Pengujian teknis ini lebih ke teknik complience bila dibandingkan dengan BlackBerry black market,” kata Budi. “Sebagai contoh, ada produk BlackBerry yang fiturnya mendukung 3G, tetapi fitur tersebut hanya dapat berjalan di negara-negara tertentu. Di negara lain hanya bisa 2G, misalnya,” ucapnya.

“Untuk itulah makanya perlu ada uji coba teknis di jaringan operator agar hal-hal seperti itu bisa dihindari. Isu teknis, lah,” ucap Budi.

• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar